Kelebihan dan Kekurangan Handphone Asus Zenfone 2 ~ Perangkat Zenfone 2 ini hadir dengan 4 seri berbeda yang masing-masing memiliki spesifikasi dan karakteristik tertentu. Untuk Seri yang pertama adalah Zenfone 2 ZE500CL yang dibekali dengan layar 5 inci, resolusi 720p, chipset Intel Atom Z2560, prosesor quad-core 1.6GHz, dan RAM sebesar 2GB. Selanjutnya adalah Zenfone 2 ZE550ML yang mengusung layar 5,5 inci dengan resolusi 720p, prosesor Intel Atom Z3560 1.8GHz, dan RAM 2GB.
Kunjungi Juga: https://arenaprinter.wordpress.com
Kemudian ada juga seri Zenfone 2 ZE551ML yang mengusung layar 5,5 inci dengan resolusi Full HD 1080p. Seri ini sendiri terbagi ke dalam 2 versi, yakni versi RAM 2GB dengan prosesor Intel Atom Z3560 1.8GHz, dan versi RAM 4GB dengan prosesor Intel Atom Z3580 2.3GHz. Berikut review singkat Asus Zenfone 2.
Desain
Asus Zenfone 2 ZE551ML hadir dengan dimensi sebesar 152.5 x 77.2 x 10.9 mm. Ukuran tersebut sedikit lebih besar jika dibandingkan dengan LG G3 yang sama-sama memiliki ukuran layar 5,5 inci. Bedanya, LG G3 meletakan tombol navigasi di dalam layar sementara Zenfone 2 tidak.Zenfone 2 ZE551ML memiliki ketebalan 10.9mm dengan berat 170 gram. Secara sekilas, perangkat ini memang cukup tebal untuk ukuran smartphone saat ini. Namun untungnya terdapat sedikit lekukan di bagian belakang yang membuat ketebalannya tersebut tampak artistik.
Layar
Asus Zenfone 2 ZE551ML dibekali dengan layar IPS berukuran 5,5 inci. Layar tersebut memiliki resolusi 1080p dan kerapatan piksel 403 ppi, jauh lebih tinggi dari standar retina-nya perangkat Apple yang hanya sebesar 300 ppi.Ketika digunakan di bawah sinar matahari langsung, Anda harus tetap mengatur kecerahan hingga level yang cukup tinggi jika ingin melihat dengan jelas apa yang ada di dalam layar. Namun untuk keperluan yang tidak mendetail, Anda tetap dapat melihatnya secara baik.
Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Printer Canon PIXMA G1000
Performa
Semua versi Asus Zenfone 2 dibekali dengan chipset Intel Atom, dan untuk seri ZE551ML ini menggunakan Atom Z3560 dengan prosesor quad core yang memiliki clock speed antara 500MHz dan 1.83GHz tergantung dari aktivitas yang sedang dilakukan.Perangkat besutan Intel ini jelas tidak bisa dibandingkan dengan berbagai flagship Android saat ini yang rata-rata sudah memakai prosesor Snapdragon octa core. Namun, Atom Z3560 masih dapat bersaing dengan prosesor quad-core 2.26GHz dari Snapdragon 800.
Kamera
Asus Zenfone 2 ZE551ML hadir dengan kamera 13 MP yang dapat menghasilkan foto dengan rasio 4:3 pada resolusi 4.096 x 3.072 piksel. Kamera tersebut dilengkapi dengan lensa yang memiliki aperture f/2.0 plus dual-tone dual-LED flash untuk memotret di tempat yang minim cahaya.Terdapat beberapa mode yang ditawarkan oleh aplikasi ini yaitu Auto Mode, Night, Panorama, dan HDR. Terdapat juga selfie mode yang akan membantu Anda untuk melakukan selfie dengan kamera belakang karena kamera depannya lebih cocok digunakan untuk video calling saja.
Terdapat juga mode depth of field yang akan mengambil dua gambar secara sekaligus. Gambar tersebut kemudian akan disatukan sehingga menciptakan fokus dengan efek blur di bagian background atau latar belakangnya. Untuk pengaturannya, terdapat beberapa elemen yang dapat Anda sesuaikan seperti white balance, ISO, exposure compensation, dan lainnya.
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Printer Canon PIXMA iP2770
Baterai
Asus Zenfone 2 ZE551ML dibekali dengan baterai sebesar 3000 mAh yang tergolong standar untuk perangkat dengan layar 5,5 inci. Sayangnya meskipun cover belakangnya bisa dibuka, namun baterai ini tidak bisa dilepas sehingga Anda tidak bisa menggantinya sendiri.Baterai ini mampu bertahan dalam kondisi standby selama 10 hari jika menggunakan satu kartu SIM, dan 8,5 hari jika menggunakan dua kartu SIM. Sedangkan untuk panggilan telepon, perangkat ini mampu bertahan hingga 16 jam. Bagi Anda yang suka menonton video, maka perangkat ini juga dapat digunakan selama 8,5 jam non stop.
Konektivitas
Asus Zenfone 2 ZE551ML memiliki dua slot kartu SIM yang dapat digunakan secara bersamaan. Kartu SIM yang pertama dapat digunakan pada jaringan 2G, 3G, dan 4G LTE sementara kartu SIM yang kedua hanya mendukung jaringan 2G saja.Bluetooth yang digunakan adalah versi 4.0 dan sudah mendukung A2DP untuk kebutuhan audio streaming. Sangat disayangkan perangkat ini tidak menggunakan Bluetooth versi 4.1 mengingat sering ada masalah antara jaringan LTE dan Bluetooth 4.0. Konektivitas lainnya yang terdapat di perangkat ini adalah:
- Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac Dual-band (2.4GHz and 5GHz)
- Wi-Fi Direct dan hotspot
- GPS dengan A-GPS dan GLONASS
- NFC
- microUSB yang mendukung USB host dan MHL
- FM radio
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Printer Bluetooth
Kelebihan Asus Zenfone 2
- Asus Zenfone 2 didukung Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)
- Jaringan lengkap 2G GSM, 3G HSDPA serta jaringan 4G LTE
- Jaringan data GPRS serta EDGE
- Bluetooth serta USB
- Fitur GPS
- Luas layar 5.5 inches, 1080 x 1920 pixels (~403 ppi pixel density)
- Teknologi layar IPS capacitive touchscreen, 16M colors
- Layar bersifat Multitouch
- Pelindung layar Corning Gorilla Glass 3
- Sistem operasi terbaru Android OS, v5.0 (Lollipop)
- Chipset Intel Atom Z3580 / Intel Atom Z3560
- Prosesor Quad-core 2.3 GHz / Quad-core 1.8 GHz
- Prosesor grafik PowerVR G6430
- Memori internal 16/32/64 GB serta didukung 2 atau 4 GB RAM
- Memori eksternal microSD, up to 64 GB
- Kamera utama 13 MP, 4128 x 3096 pixels, autofocus, dual-LED (dual tone) flash
- Fitur kamera Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR
- Kamera depan 5 MP
Kekurangan Asus Zenfone 2
- Kelemahan Asus Zenfone 2 masih belum dilengkapi oleh fitur radio
- Baterai dikenakan masih bersifat Non-removable
Artikel Pilihan:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar